Surakarta, dalam rangka peningkatan pemahaman tentang Tata Kelola Sekolah Berintegritas dan sekaligus memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) Tahun 2023, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah melaksanakan pembekalan penguatan Tata Kelola Sekolah Berintegritas sebagai upaya Peningkatan Kinerja Pelayanan Publik Satuan Pendidikan dalam bentuk kegiatan Fasilitasi Penguatan Pendidikan Karakter (Pendidikan Anti Korupsi) di Hotel Asia pada 1-2 Desember 2023.
Inspektur Provinsi Jawa Tengah, Dhoni Widianto hadir menjadi narasumber dalam kegiatan ini dan memberikan paparan mengenai Temuan dan Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan di Satuan Pendidikan. Dhoni menegaskan pentingnya akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan daerah sehingga tidak terjadi temuan berulang. Selain itu, Dhoni juga meminta para Kepala Sekolah untuk berkonsultasi kepada Inspektorat Jateng apabila menjumpai permasalahan terkait tata kelola keuangan sekolah.
Kegiatan ini diikuti oleh Kepala SMA/SMK/SLB perwakilan dari 13 Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Provinsi Jawa Tengah.